Friday, October 29, 2010

HARD TO BE KILLED


Dalam hidup kita harus membuat pilihan. Dalam hal apapun. Walaupun terkadang pilihan itu menyinggung hati orang lain. Hal ini berlaku apabila kita tergabung dalam satu komunitas atau kelompok. Misalkan kita tergabung dalam satu kelompok yang terdiri beberapa orang didalamnya. Masing-masing mempunyai peranan yang cukup besar, karena masing-masing mempunyai kemampuan dan keahlian yang berbeda. Satu sama lain saling melengkapi. Jika salah satu dari anggota kelompok tersebut memilih untuk meninggalkan kelompok tersebut, tentu saja akan menimbulkan pertanyaan. Ada apakah gerangan yang mengakibatkan ia pergi begitu saja?keputusan yang sudah dibuat tentu saja akan di hargai oleh anggota kelompok lain. Tapi dengan catatan kepergiannya dengan alasan yang jelas dan komunikasi yang baik. Karena segala sesuatunya diawali dengan komunikasi yang baik maka jika harus meninggalkan ada baiknya di bicarakan dengan baik-baik. Senang maupun pahit telah dirasakan bersama, seharusnya akan menjadi kenangan yang indah di hari tua nanti. Tapi kejadian ini tidak menyurutkan langkah saya untuk terus berjalan, dan akan tetap berjalan. Tulisan ini tidak dimaksudkan untuk menyinggung, ini hanyalah jeritan suara hati akan kekecewaan atas apa yang terjadi....

0 komentar:

Post a Comment